Modus Belanja di Toko Banyuwangi, Dua Bule Gondol Uang Rp4 Juta

Tangkapan layar rekaman CCTV pencurian di sebuah toko di Desa Tampo, Kecamatan Cluring, Banyuwangi.
Tangkapan layar rekaman CCTV pencurian di sebuah toko di Desa Tampo, Kecamatan Cluring, Banyuwangi.

Banyuwangi, blok-a.com – Sebuah video rekaman CCTV yang menayangkan aksi pencurian yang dilakukan oleh dua pria bule di sebuah toko di Desa Tampo, Kecamatan Cluring, Banyuwangi, viral di sosial media.

Atas kejadian tersebut, uang pemilik toko sebesar Rp 4 juta, raib digondol dua tamu asing tersebut.

Nampak dalam video, dua pria bule itu berbelanja ke sebuah toko yang dilayani dua wanita.

Setelah membayar, seorang pria bule berpura-pura menukarkan uang dengan seri tertentu pada salah satu wanita penjaga toko.

Sedang bule yang satunya lagi mengalihkan perhatian wanita penjaga lainya dengan mengajak ngobrol wanita tersebut.

Seperti terhipnotis, dua penjaga toko mengikuti semua arahan yang dilakukan oleh dua warga negara asing itu. Lalu dengan kecepatan tanganya bule itu berhasil mencuri uang di laci senilai Rp4 juta.

Kapolsek Cluring, Akp Abd Rohman, membenarkan kejadian tersebut.

“Yang menjadi korban dan pemilik toko bernama Syamsul Arifin, warga Dusun Simbar, Desa Tampo ,kecamatan Cluring,” kata AKP Abd Rohman saat dikonfirmasi blok-a.com, Kamis (30/11/2023).

Waktu dan TKP aksi pencurian dilakukan pada hari Rabu (29/2023) sekitar pukul 15.00 WIB.

“Modus operandi yang dilakukan pelaku dua laki-laki bule itu adalah membeli barang yang ada di dalam toko dan tukar uang, setelah penjualnya lengah, uang di laci meja diambil pelaku,” ungkapnya.

Diduga pelaku menggunakan mobil tanpa diketahui plat nomor dan ciri-cirinya. Saat mulai curiga, kedua bule sempat diinterogasi oleh pemilik toko.

“Ketika diintrogasi kedua tamu asing itu kabur, begitu korban mengecek laci, uang senilai Rp 4 juta itu ternyata sudah tidak ada,” terang AKP Abd Rohman. (kur/lio)

Kirim pesan
Butuh bantuan?
Hai, apa kabar?
Apa yang bisa kami bantu?